Saturday 18 June 2011

untitled

tulisan ini, lagi-lagi ditulis di sebuah waktu yang seharusnya para perempuan sedang tertidur pulas. entah aku perempuan apa yang masih terjaga hingga malam sudah melewati batasnya dan saat ini sudah memasuki hari selanjutnya.
malam-malam sepi seperti ini, perasaan memang sering menjadi galau. dan galau telah menjadi hobiku akhir-akhir ini. haha, aku pun sering merasa lucu sendiri, galau kok bisa dijadikan hobi.

sesaat setelah mengambil sebuah keputusan yang bisa aku bilang berat, seorang saudara mengatakan kepadaku : lebih mudah mengerjakan 20 tugas kuliah dalam satu malam daripada menjaga istiqamah. pertamanya aku pikir itu hanya gertakan untuk menguji sejauh mana aku berniat untuk mengambil keputusan ini. tapi, mungkin itu memang kenyataan yang sebenarnya sudah pernah diberitahukan kepadaku sebelumnya, hanya saja aku yang terlambat memahaminya.

Friday 10 June 2011

Rencana Tuhan Adalah yang Terbaik

terkadang, untuk bisa menjadi yang lebih baik itu kita harus bisa merelakan sesuatu yang sebenarnya nggak sama sekali diinginkan untuk dilepaskan. dalam kisah hidup seorang manusia, segala sesuatu yang akan terjadi di waktu selanjutnya adalah sebuah misteri besar yang nggak ada satu orang pun yang bisa tau kecuali Sang Maha Mengetahui, Allah swt.

hal ini pun sebenarnya nggak pernah aku rencanakan akan terjadi. jangankan direncanakan, melintas secuil aja di otakku pun nggak pernah. tapi, mungkin ini memang salah satu dari jutaan rencana Tuhan yang sudah disusun yang memang harus aku lalui, dan tercatat dalam lembaran buku kehidupanku.

saat kembali bisa merajut kisah dengan dia, rasa bahagia yang tercipta itu nggak ada tandingannya, nggak bisa dijelaskan dengan kata-kata, dan nggak bisa digambarkan dalam imajinasi tingkat tertinggi sekalipun. sebelumnya aku nggak pernah berfikir akan bisa kembali bersama orang yang begitu aku sayang, sekaligus orang yang begitu aku benci waktu itu. tapi, lagi-lagi ini adalah salah satu rencana Tuhan yang dibuat untukku, hingga entah bagaimana caranya aku bisa kembali jatuh cinta kepada orang yang sama, yang telah menghancurkan aku sebelumnya.

Wednesday 8 June 2011

aku mengutuk diri karena ditakdirkan menjadi perempuan

banyak orang yang berfikir menjadi seorang perempuan adalah sebuah anugerah yang terindah. betapa bahagianya menjadi makhluk yang sangat spesial yang ciptakan oleh Tuhan. tapi tidak bagiku. terkadang aku menyesal telah menjadi seorang makhluk bernama perempuan. sering aku bertanya kepada Tuhan kenapa Dia menciptakan aku sebagai seorang perempuan. aku tak pernah sekalipun meminta untuk diciptakan sebagai makhluk yang begitu susah dimengerti ini. bukan rasa spesial yang ku dapat ketika tercipta sebagai pasangan kaum adam, melainkan beban berat di punggung ketika menyandang status perempuan.

menjadi perempuan adalah sebuah hal yang sulit. walau banyak pria yang berkata menjadi perempuan itu enak. nggak perlu repot-repot bersusah payah bekerja, nggak perlu berfikir berat, nggak perlu berusaha keras demi apa yang diinginkan. ketika tiba masanya, akan datang seorang pria sebagai pendamping, melamar, menikah, punya anak, nggak perlu bekerja cukup mengurus suami-anak-rumah, dapat uang setiap bulan. mudah, tidak seperti lelaki yang harus bekerja keras banting tulang demi menghidupi seorang perempuan yang menjadi istrinya dan anak-anaknya.

Tuesday 7 June 2011

nasib jadi mahasiswa

semasa masih pakai seragam putih-abu-abu, ngebet banget pengen cepat lulus dan menyandang titel mahasiswa. kata orang, jadi mahasiswa itu enak. akhirnya, segala usaha diupayakan supaya bisa kuliah. mulai dari yang gak pernah putus asa ikutan tes universitas yang susahnya minta tobat. sekali nggak lulus tes, coba lagi. gak lulus lagi, masih dicoba lagi. tiga kali coba tapi masih gagal, nggak patah semangat. lima kali coba, ternyata masih belum jodoh. tapi walau badai tsunami menghadang nggak akan pernah berhenti berjuang. setelah lima belas kali mencoba, akhirnya lulus juga (mungkin tim penilai udah nggak tega dan salut sama yang ikut ujian sampai 15 kali. atau bisa jadi bosan, haha)

nggak peduli betapa tingginya biaya perkuliahan jaman sekarang, yang penting setelah habis masa putih-abu-abu harus bisa jadi mahasiswa! orang tuanya banting tulang kerja supaya dapat uang banyak dan bisa menyekolahkan anaknya ke jenjang yang lebih tinggi. jual harta ini itu. gadai motor, gadai mobil, sampai cincin kawin. bahkan, sampai akhirnya ada yang nunda kuliah satu tahun, ambil kerja dulu, ngumpulin uang, itung-itung bantu ortu buat biaya kuliah, abis itu baru kuliah di tahun depannya.

Sunday 5 June 2011

Dua Bulan Terindah Bersama FKMK

Keramaian keluarga FKMK memang nggak pernah akan ada habisnya. Padahal, kalau mau diliat soal umurnya, forum tempat berkumpulnya anak-anak perantauan dari bagian timur pulau Kalimantan ini bisa dibilang masih muda banget loh! Sekitar dua hari yang lalu, usia forum ini baru aja menginjak angka 2 bulan! Iwaw. Tapi entah kenapa, tali persaudaraan yang terjalin itu sudah macam dua abad. Kalau mau diceritakan satu-satu apa aja yang udah dilakukan barengan abang-abang dan mbak-mbak FKMK itu, mungkin bisa dibuat diary. Tiap hari ada aja cerita konyol yang mengukir untaian-untaian kata di buku kehidupan. Big applause deh buat keluarga FKMK http://www.emocutez.com

Dua hari yang lalu, keluarga FKMK kembali membuat keceriaan (baca : kerusuhan). Sebenernya nih ya, semua anak forum pada lupa kalau hari itu hari anniversary nya forum. Lah, si unyu yang creator forum aja lupa kok, haha, gimana kita-kita nya yang lain ya kan. Tapi wajarlah, kan lagi pada banyak ikiran semuanya *ngeles* Jadi, acara yang dibuat dua hari yang lalu itu, sebenarnya buat ngumpul-ngumpul terakhir sebelum pada pergi mudik pulang kampung ramadhan. Kenapanya, pas sudah malamnya baru pada ingat kalau hari itu juga hari jadinya forum. Jadi, yaudah, anggap ajalah itu kumpul-kumpul ngerayain hari jadi FKMK, haha.